PICK UP ACTRESS Mirena Kurosawa

PICK UP ACTRESS 黒澤美澪奈

PHOTO=Hideki Kono INTERVIEW=Takashi Saito

 
 

Graduate dari Sakura Gakuin sudah 2 tahun, sekarang 17 tahun
Tampil di theater [Kurakunaru made Matte]

 
 

— Bisa disebutkan kenangan yang ada di tahun kemarin ?

“Diawal Januari ada theater [Metamomo (Metal Opera Millenium Momotaro)]. Setahun setelah itu aku akan tampil di [Kurakunaru made Matte], diantara waktu dua itu aku banyak berlatih menyanyi dan akting, 1 tahun yang dimana skillku terasah ya”

— Hasilnya bisa dilihat di [Kurakunaru made Matte] ya. Di sekolah apakah sudah melakukan sesuatu ?

“Aku membuat klub mengenai bercerita mengenai anime kesukaan masing-masing, aku menjadi ketua klubnya”

— Ho. Itu klub yang mendapat resmi dari pihak sekolah ?

“Betul. Saat masuk SMA, ada banyak teman dengan ketertarikan yang sama, jadi aku bentuk”

— Ada anime favorit kamu di tahun kemarin ?

“Aku ini sedikit terlambat menonton untuk anime yang sudah disiarkan. Awalnya aku suka dengan [Osomatsu-san], kemudian dengan teman yang ikut membangun klub ini aku diberitahu mengenai [Bungo Stray Dogs] dan [Boku no Hero Academia], dan aku menonton berbagai hal lebih luas. [Boku no Hero Academia] pas tayang sudah season 3 ya”


— Setelah pulang sekolah, kamu tidak bermain ke Harajuku misalnya ?

“Aku bukan siswi SMA yang khas seperti itu ya (tertawa). Semua teman bermain Instagram atau Tik Tok, tapi aku tidak melakukan itu. Aku tidak punya akun sendiri dan tidak mengetahui social media dengan baik”

— Bagaimanapun, kehidupan kamu dibandingkan saat itu SMP yang masih di Sakura Gakuin, dengan sekarang cukup berbeda ya.

“Berubah ya. Saat SMP aku sangat sibuk dengan Sakura Gakuin dan belajar, tapi waktu luangku bertambah, bisa pergi belanja dengan ibuku, dan bisa tenggelam ke berbagai hal yang aku tertariki”

— Apakah terkadang ada rasa ingin menari lagi ?

“Ada. Setelah menonton live para junior aku merasa [Ingin menari ya], dan dirumah aku lakukan live sendirian. Walau dibilang oleh ibuku berisik tapi tidak aku hentikan (tertawa)”

— Mengenai theater, [Millenium Momotaro] yang kamu tampil yang setahun setelah kamu graduate dari Sakura Gakuin, itu yang pertama kali ya ?

“Kalau pengalaman theater, bukan yang benar-benar theater sih, itu siaran terbuka di [Dai ! Tensai Terebi-kun] yang aku sudah tampil di tahun 2012 sampai 2014 secara reguler. Disitu aku berakting dan bernyanyi, didepan ada para penonton dan sangat menyenangkan saat mendapat respon balik dari penonton, itu yang aku pikirkan”

— Dari awal, kesan [menyenangkan]nya itu sudah kuat ya ? Dilihat oleh penonton didepan kamu sendiri itu tidak menjadi pressure bagimu ?

“Itu tidak ada. Pada musim panas 2016, saat di Sakura Gakuin melakukan [SHUOH GAKUEN Gasshobu] itu aku mengecheck kembali rasa menyenangkan dari bertheater, dan berpikir [Mulai sekarang ingin terus melakukannya]”

— Jadi, saat [Millenium Momotaro] juga menyenangkan ?

“Tidak, setelah graduate dari Sakura Gakuin, aku tiba-tiba diposisi ketua, itu juga pertama kali aku bermain akting pedang, aku cukup banyak kebingungan. Para pemeran yang lain ada pengalaman akting pedang, dan aku masuk yang dimana tidak bisa apa-apa sama sekali, cemas sekali saat itu, tapi karena itu para pemeran disekitarku mensupport aku, dan dengan bersemangat akhirnya bisa”

— Termasuk dengan yang tahun kemarin, [Metamomo], apakah ada pertunjukkan yang sangat mengesankan bagimu ?

“Theater itu tidak bisa sama tiap kalinya, ada penonton di [Metamomo] yang membawa anak kecil, dan anak kecilnya menangis saat pertunjukkan. Disitu memasukkan improvisasi [Takut ya~], dan pemain lainnya yang lain ikut dengan suasana itu. Dan aku merasakan kembali bahwa theater yang terbentuk karena para penonton ikut serta juga, itu bagus ya”

— Dengan situasi tiba-tiba juga bisa menyenangkan, Mirena-san itu cocok dengan theater ya.

“Bisa komunikasi dengan penonton itu menyenangkan, theater yang berekspresi dengan tubuh dan wajah itu adalah suatu hal yang tidak bisa lepas dari aku”


— [Kurakunaru made Matte] yang juga dikenal melalui film yang dimainkan oleh Audrey Hepburn, itu persiapannya ada perbedaan dengan [Millenium Momotaro (series)] ya ?

“Ada. [Miremomo] itu adalah theater yang dengan acara [pelajaran terbuka] di Sakura Gakuin sebagai pemicu, itu guru berkata [Ingin mencoba bersama ?] dan mengundangku. Jadi seperti yang di rumah, dan bisa melakukan semau kita. Untuk kali ini para pemeran dan pengarah baru pertama kali, jadi aku ada kecemasan seperti latihan nanti akan berkelanjutan dengan suasana seperti apa. Nervous deg-degan tapi juga tidak sabar”

— Pada saat interview sekarang ini adalah waktu dimana sebelum kamu memulai latihan ya, apakah ada persiapan mengenai pengetahuan terhadap karya ini ?

“Sebelum mendapatkan pembicaraan ini, aku tidak tahu sama sekali. Saat aku membaca naskahpun, ada bagian dimana yang tidak bisa dimengerti kalau hanya melalui tulisan”

— Benar juga, pertarungan psikologi mengenai 3 orang jahat yang mencoba mengambil obat terlarang yang disembunyikan didalam boneka yang terdapat disuatu tempat di apartemen seorang istri muda yang buta, kalau hanya naskah sulit dimengerti ya.

“Saat aku membacanya dengan serius, [Seperti ini mungkin ya ? Cukup menyeramkan ya] dan setelah mengerti aku menonton filmnya, dan benar-benar thriller sekali. Aku cukup mendapatkan shock, dan aku senang dalam membayangkan, [Ini kalau dibentuk ke theater akan seperti apa ya ?]”

— Awalnya sepertinya telah menjadikan theater menjadi film ya.

“Sepertinya ada theater sebelum film ya. Aku memeriksa itu”

 
 

Secara penampilan aku tidak masalah kalau peran anak kecil (tertawa)
Didalam suspens, aku ingin menjadi bagian yang menyejukkan orang-orang

 
 

— Gloria dimainkan oleh Mirena-san, merupakan peran yang bekerja sama untuk menolong Suzy si buta, untuk di naskah kali ini, apakah perannya hampir sama dengan yang di film ?

“Secara dasar, memang diambil dari Gloria-chan yang di film. Masuk latihan, tidak tahu sih akan seperti apa, jadi ingin menunjukkan warna sisi dari diriku ini”

— Sementara itu, kesan apa yang Anda terima untuk Gloria ?

“Anak yang usil, sedikit kurang ajar mungkin ya. Tapi, dia ada sisi gelapnya juga. Keluarganya ada masalah, seperti ayahnya yang tidak ada, ibunya juga karena bekerja, jadi tidak dirumah, dia kesepian, tapi dia berusaha untuk tidak menunjukkan itu. Dia suka dengan Sam yang tinggal di lantai bawah apartmen, ada bagian yang dia cemburu dengan istrinya, Suzy. Bisa dibilang ia seperti [Anak kecil] ya”


— Seperti tidak mirip dengan kamu ?

“Ya. Untuk bagian yang sama adalah, suka dengan lelaki yang lebih tua, itu mirip menurutku”

— Oh. Itu ucapan yang ada maknanya (tertawa) ?

“Aku seperti Masaharu Fukuyama-san misalnya, aku suka dengan yang lebih tua. Tapi karena Gloria-chan ada bagian dia dianggap anak kecil, itu tidak sama denganku, jadi bagaimana berusaha agar bisa dekat. Dia juga pintar kalau di versi film, jadi ingin menunjukkan bagian itu juga”

— Tadi yang disebutkan, ingin menunjukkan warna diriku, akan ditunjukkan di bagian mana ?

“Basenya tetap Gloria, tetapi ingin juga mengeluarkan seperti perasaan yang terombang-ambing. Daripada anak yang murung, ingin mengeluarkan sisi yang cerianya, didalam suspens, aku ingin menjadi bagian yang menyejukkan orang-orang menurutku”

— Yang akan menjadi PR menurut kamu adalah ?

“Aku dengar kalau umurnya akan dinaikkan daripada yang di film, tetapi aku akan memerankan yang dibawah umurku, jadi aku harus mencari untuk bagaimana memperlihatkan yang seperti anak-anak. Secara penampilan dan tinggi badan sih tidak masalah (tertawa), jadi bukan yang [Semangat untuk memerankan anak kecil] tapi orang-orang melihat seperti [Wah artis ciliknya ada]”

— Apakah ada adegan yang tidak sabar untuk kamu mainkan ?

“Adegan bicara antara Gloria dan Suzy itu aku tidak sabar. Saat bicara itu banyak melakukan kontak mata ya, tapi karena lawan bicaranya adalah wanita buta, pasti kontak mata tidak terjadi. Kaname Ouki-san yang memerankan peran Suzy, walaupun ia bukannya tidak bisa melihat, tapi tidak sabar untuk melihat dia akan berakting seperti apa, dan terhadap itu aku harus bagaimana, saya juga akan mengurus keterampilan kinerja saya, jadi saya akan melakukan yang terbaik”

— Ngomong-ngomong, peran Gloria kali ini, kamu bisa mendapatkannya karena suatu audisi kah ?

“Dibilang kalau produser ingin bertemu denganku, dan berbicara banyak hal dan pada akhirnya, [Oke kamu peran Gloria]”


— Apakah kamu bisa menebak, alasan kenapa kamu bisa terpilih ?

“Tampak luar seperti anak kecil (tertawa). Itu alasan terbesar. Orang disekitarku yang seumuran terlihat dewasa, dan saat siswi SMA dengan tinggi 152 cm itu sedikit menurutku, jadi dengan kata lain, bisa memerankan anak kecil itu suatu senjata bagiku. Bisa memperluas diriku, jadi aku bisa memerankan peran yang baik ini”

— Apakah kamu ada perasaan seperti ingin menambah tinggi badan ?

“Setidaknya ingin 155 cm, tapi kurang 3~4 cm. Sudah menyerah (tertawa). Aku berusaha keras. Aku lakukan lompat tali karena dengar kalau lompat tali itu bisa memberikan stimulasi ke tulang, dan aku tiap hari minum susu……. Tapi sudah tidak bisa ya (tertawa)”

— Bagi seorang aktris, itu akan menjadi suatu kekhasan menurutku. Setelah ditentukan bahwa akan tampil di theater, apakah ada seperti perasaan jadi lebih kencang atau kehidupan rutin berubah ?

“Kali ini ditentukan pada Agustus kemarin, dan saat aku berpikir [Januari itu masih lama ya] tapi ternyata waktu sangat cepat berjalan (tertawa). Diantara waktu itu, saya pikir akan sulit untuk terlihat seperti anak kecil, saya membentuknya dengan melatih tubuh agar lebih shape up. Tiap malam berlari 10 km asalkan tidak hujan, olahraga yang bisa aku lakukan sendiri aku lakukan sebisa mungkin. Hasilnya mulai terlihat sedikit demi sedikit (tertawa)”

— Tiap malam 10 km ya……. Mirena-san yang dari awal memang tidak gemuk, tapi kamu melakukan shape up yang sulit ya.

“Akan bisa terlihat lebih baik menurutku. Theater itu juga kita harus memiliki stamina yang cukup, kalau keadaan fisik sedikit berbeda akan berpengaruh terhadap penampilan/kondisi kita, jadi mengatur berat badan dan keadaan tubuh itu penting”

— Ngomong-ngomong, Mirena-san tidak masalah dengan gelap ?

“Tidak masalah. Waktu aku masih kecil, kalau lampu dimatikan tidak bisa tidur tapi, sekarang kalau mati atau nyala tetap bisa tidur. Malahan kalau gelap dan ruangan sempit itu aku suka (tertawa). Asal tidak keluar hantunya tidak masalah”

— Hantu tidak akan keluar sih (tertawa). Tahun ini yang dimulai dari theater kali ini, apakah ada sesuatu yang ingin kamu jadikan kekuatan untuk kedepannya ?

“Kalau mengenai theater, yang kemarin di [Metamomo] bernyanyi diiringi dengan live band yang ada musikalnya dan juga action, dan kali ini aku diberikan kesempatan untuk straight play, dan juga ingin mencoba genre baru yang lain. Aku ingin mencoba 2.5 D theater. Dan juga sebagai artis, ingin merambah ke hal luas yang lainnya, seperti pengisi suara atau membaca dengan keras atau narasi, tanpa menggunakan tubuh atau wajah, hanya dengan suara bisa mengekspresikan, ingin pekerjaan seperti itu juga”


— Kalau yang berhubungan dengan video bagaimana ?

“Secara dasar ingin terus melanjutkan untuk theater dan aktivitas yang menggunakan suara, tapi kalau ada kesempatan, ingin mencoba drama atau program TV”

— Kamu cocok dengan variety show juga ngga sih ?

“Aku suka variety show. Ingin mendapat tempat dimana aku bisa berbicara. Aku ini tipe yang terus berbicara, dan sering dibilang [Berisik] (tertawa). Untuk mimpiku, aku ingin tampil seperti di program talkshow yang dimana aku bisa berbicara berbagai hal dari diriku sendiri”

— Dari april nanti adalah tahun terakhir sebagai siswi SMA ya…….

“Sekarangpun sebagai siswi SMA aku melakukan hal yang menyenangkan, karena itulah aku pergi makan tapioka, mengambil photo box, ingin melakukan yang seperti anak SMA biasanya saat aku masih SMA”

 
 


 
 

Mirena Kurosawa

Tanggal lahir : 22 Mei 2001 (17 Tahun)
Asal : Tokyo
Gol. Darah : AB
 
【CHECK IT】
Debut sebagai aktris cilik, pada tahun 2012~2014 tampil secara reguler di [Dai ! Tensai Terebi-kun] (NHK E TV). Dari Mei 2015 sampai Maret 2017 beraktivitas di Unit dalam pertumbuhan dengan waktu terbatas [Sakura Gakuin]. Menyanyikan theme song untuk [Sanrio Characters PonPon Jump !] (BS Fuji). Sebagai aktris, tampil di Theater [Millenium Momotaro], [Metal Opera Millenium Momotaro]. Theater [Kurakunaru made Matte] akan tampil di Sunshine Theatre dari Jumat 25 Januari sampai Minggu 3 Februari. Setelah itu akan pertunjukan daerah-daerah juga diadakan.
 
Untuk info lebih lanjut, bisa menuju Official Website
 

Theater [Kurakunaru made Matte]

Pengarang / Frederick Knott Penyutradaraan / Kenta Fukasaku
Jumat 25 Januari ~Minggu 3 Februari / Sunshine Theatre
Jumat 8 Februari ~ Minggu 10 Februari / Hyogo Performing Arts Center Hankyu Theater
Sabtu 16 & Minggu 17 Februari / WINC AICHI
Sabtu 23 Februari / Fukuoka Civic Hall Large Hall

Untuk info lebih lanjut, bisa menuju Official Website [Kurakunaru made Matte]